KOTA SEMARANG - Kapok Sahli Pangdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Joko Triyanto, SE, MM menghadiri pelantikan Walikota Semarang Ir. Hj. Hevearita Gunaryanti Rahayu, M.Sos periode 2021-2026 oleh Gubernur Jateng H Ganjar Pranowo, SH, M.IP di Gedung Gradika Bakti Praja, Kompleks Kantor Gubernuran, Jl Pahlawan, Kota Semarang, Jawa Tengah, Senin (30/01/2023).
Ir Hj Hevearita Gunaryanti Rahayu atau yang biasa disebut Mbak Ita sebelumnya merupakan Wakil Walikota Semarang yang diamanahkan menggantikan jabatan dari Dr Hendrar Prihadi, SE yang kini menjabat sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) pusat.
Kapendam IV/Diponegoro Kolonel Inf Bambang Hermanto, SIP menjelaskan kehadiran Pejabat Utama (PJU) Kodam IV/Diponegoro pada acara tersebut untuk memberikan selamat kepada Ir Hj Hevearita Gunaryanti Rahayu, M.Sos atas pelantikannya sebagai Walikota Semarang yang baru, kiranya dapat menambah sinergitas antara TNI dan Pemkot Semarang, demi mewujudkan Semarang yang hebat.
“Kehadiran PJU Kodam IV/Diponegoro adalah untuk memberikan selamat kepada Walikota Kota Semarang yang baru agar sinergitas wilayah tetap terjalin kuat demi kemajuan dan manfaat yang luas bagi masyarakat Semarang, ” ungkapnya.
Usai pelantikan, acara dilanjutkan dengan pesta rakyat, tasyakuran dan pembagian 1000 paket sembako kepada masyarakat kurang mampu.
Pada pelaksanaannya kegiatan tersebut juga dihadiri oleh mantan Presiden RI ke-5 Prof Dr Hj Diah Permata Megawati Setiawati Soekarnoputri, Ketua Komisi III DPR RI, Anggota DPR RI, Menteri PPPA, Kepala BKKBN, Kepala LKPP, Anggota DPRD Kota Semarang, PJU Polda Jawa Tengah dan Forkompimda Jawa Tengah serta Tokoh masyarakat.
Redaktur : JIS Agung
Kontributor : Pendam IV/Dip