Patut Dicontoh Nasionalisme Para Pelajar SMKN 1 Brebes Ini

    Patut Dicontoh Nasionalisme Para Pelajar SMKN 1 Brebes Ini

    Brebes – Sejumlah siswa dan siswi SMKN 1 Brebes membantu anggota TNI Koramil 01 Brebes Kodim 0713 Brebes untuk memerah putihkan Makoramil yang berada di Jln. Setia Budi No. 23 Kembang Baru, Kelurahan Brebes itu, menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-77. Rabu (20/7/2022).

    Danramil Kapten Infanteri Kunpriyanto SE membenarkan bahwa para pelajar tersebut membantu memasang pernak-pernik untuk memeriahkan hari kemerdekaan RI sekaligus membantu pembersihan pangkalan sekitar.

    “Saya sangat mengapresiasi semangat nasionalisme dari para pelajar SMKN 1 Brebes. Semangat seperti ini perlu kita viralkan sehingga untuk menggugah generasi penerus lainnya, ” ujarnya.

    Dirinya menegaskan bahwa para pelajar SMK di dekat koramil itu tidak diminta dan murni kesadaran sendiri untuk membantu anggotanya.

    Ia juga menghimbau agar warga Kecamatan Brebes khususnya tidak lupa memasang Bendera Merah Putih saat memasuki bulan Agustus nanti.

    Menurutnya, mengibarkan Merah Putih pada bulan kemerdekaan merupakan wujud penghargaan kepada para pahlawan bangsa yang telah mengorbankan apa saja demi memerdekakan bangsa ini.

    Hal itu juga sesuai dengan UU No. 214 Tahun 2009, pasal 7 ayat 3, tentang kewajiban setiap WNI untuk mengibarkan bendera kebangsaan setiap peringatan hari kemerdekaan maupun hari besar nasional lainnya. (Aan/Red)

    pemasangan bendera merah putih pasang pernak pernik hari kemerdekaan
    AAN SETYAWAN

    AAN SETYAWAN

    Artikel Sebelumnya

    Kapendam IV/Diponegoro Terima Hadiah LKJ...

    Artikel Berikutnya

    Tim Gabungan Kodam IV/Diponegoro dan Polda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Aliansi Antar Kementerian Ciptakan Generasi Emas yang Siap Bersaing di Tingkat Global
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Mimpi Indah atau Nyata? Saatnya Tiga Kementerian Mulai Kolaborasi!
    Betonisasi Pada Karya Bakti Klaten Bersinar (KBMKB) Desa Tulung Klaten

    Ikuti Kami